Saturday 30 July 2016

Pempek Kulit Ikan Tongkol


Assalamualaikum wr wb,
Pempek kulit kali ini menggunakan ikan tongkol. Ikan tongkol diambil daging beserta kulitnya, buang kulitnya yang keras supaya bisa dihaluskan. Menghaluskannya bisa menggunakan chopper ataupun blender, jika memakai blender gunakan cairan yang ada yaitu telur dan air.
Resep ini bisa menggunakan daging dan kulit ikan tenggiri, ikan sarden, kembung ataupun mackerel.
Bahan:
1. 500 gr daging ikan tongkol beserta kulitnya yang sudah dibersihkan dari tulang dan kulit yang keras, potong kecil
2. 2 butir telur (ukuran kecil)
3. 7 sdm air
4. 8 siung bawang putih, haluskan
5. 8 siung bawang merah, haluskan
6. 3 batang daun bawang, iris tipis
7. 2 tangkai seledri, iris halus
8. 2 sdt garam
9. 1 sdt merica bubuk
10. 400 gr tepung tapioka
11. 7 sdm tepung terigu
Cara membuat:
1. Haluskan daging ikan menggunakan chopper atau blender
2. Campurkan daging ikan halus dengan air dan telur, aduk rata, lalu tambahkan garam, merica, bawang putih halus dan bawang merah  halus, aduk lagi
3. Tambahkan daun bawang dan seledri, setelah diaduk tambahkan pula tepung terigu
4. Terakhir tambahkan tepung tapioka sebanyak 350 gr saja, sisanya 50 gr untuk finishing saat membentuk pempek supaya tidak lengket di tangan
5. Bentuk pempek bulat pipih, supaya tidak lengket ditangan bedaki tangan dengan sisa tepung tapioka
6. Goreng pempek dengan api kecil supaya bagian dalamnya matang dan luarnya garing
7. Sajikan hangat pempek dengan cuko

Kue Kering Coklat Chips (chocochips cookies)


Assalamualaikum wr wb,
Selamat hari raya Idul Fitri 1437 H, mohon maaf lahir dan batin, agak telat memang, karena saat ini pun sudah diujung bulan syawal. Ahamdulillah akhirnya bisa dipublish juga resep cookies chocochips ini setelah beberapa lama berupa draf, niatnya dulu mau dipublish saat bulan ramadhan sebelum hari raya idul fitri, tapi baru sempat sekarang ini.
Untuk membuat cookies yang enak biasanya menggunakan campuran margarin dan butter. Tapi sekarang sudah tersedia margarin yang sudah dicampur butter khusus untuk membuat cake dan cookies.
Bahan:
1. 200 gr margarin khusus untuk cake dan cookies
2. 120 gr gula halus
3. 3 kuning telur
4. 2 sdm coklat bubuk
5. 2 sdm tepung maizena
6. 40 gr susu bubuk coklat instant
7. 300 gr tepung terigu protein rendah
8. 120 - 130 gr chocochips
Cara membuat:
1. Campur margarin dan gula halus, lalu aduk sampai rata
2. Tambahkan kuning telur, aduk rata
3. Tambahkan pula coklat bubuk, tepung maizena dan susu bubuk coklat instant, aduk lagi
4. Tambahkan pula tepung terigu,  aduk rata
5. Terakhir tambahkan chocochipsnya dan aduk sampai rata
6. Ambil adonan dengan sendok teh lalu letakkan di loyang yang telah diolesi margarin, beri jarak karena nanti kue akan melebar, lakukan sampai habis
7. Panggang sampai matang selama kurang lebih 15 menit pada suhu 150°C - 160°C